Ramalan Zodiak atau Bintang Tahun 2024. Zodiak atau Bintang merupakan lingkaran imajiner di langit yang dibagi menjadi dua belas tanda perbintangan, menurut KBBI. Jumlahnya yang sama dengan bulan dalam setahun menjadikan zodiak disesuaikan dengan bulan-bulan tersebut. Tapi penghitungannya tidak menyesuaikan per bulan, melainkan agar bergeser sedikit sehingga dalam satu bulan biasanya bersinggungan dengan dua zodiak.
Zodiak
juga dikenal sebagai astrologi dan kerap digunakan sebagai penghitungan
berbagai hal. Mulai dari kepribadian, keuangan, hingga masalah percintaan. Kita
mengenalnya sebagai ramalan zodiak.
Namun,
perlu dicatat bahwa tidak ada zodiak paling baik, semua memiliki kelebihan dan
kekurangannya masing-masing.
Zodiak
pun dibagi ke dalam empat elemen, yakni udara, api, air, dan bumi. Dalam
artikel ini, kita akan membahas mengenai urutan zodiak berdasarkan bulan, mulai
dari yang pertama hingga yang terakhir.
Urutan
Zodiak Berdasarkan Bulan
1.
Aries (21 Maret-19 April)
Zodiak pertama
adalah Aries. Aries termasuk ke dalam elemen api. Orang dengan zodiak ini
dikenal berani dan ambisius. Mereka suka tantangan.
2.
Taurus (20 April-20 Mei)
Zodiak berikutnya
adalah Taurus. Taurus termasuk ke dalam elemen bumi. Simbolnya menyerupai
banteng. Orang dengan zodiak ini biasanya suka ketenangan.
3.
Gemini (21 Mei-20 Juni)
Gemini termasuk ke
dalam elemen udara. Orang dengan zodiak ini biasanya bersikap spontan, jail,
dan punya rasa penasaran yang tinggi.
4.
Cancer (21 Juni-22 Juli)
Cancer termasuk ke
dalam elemen air. Simbol zodiak ini adalah kepiting. Biasanya orang dengan
zodiak ini memiliki intuisi yang tinggi.
5.
Leo (23 Juli-22 Agustus)
Kembali ke elemen
api, zodiak berikutnya adalah Leo. Simbolnya singa. Orang dengan zodiak ini
biasanya berapi-api dan penuh semangat.
6.
Virgo (23 Agustus-22 September)
Virgo termasuk ke
dalam elemen bumi dan direpresentasikan dengan kesuburan tanah. Orang dengan
zodiak ini perfeksionis dan konsisten.
7.
Libra (23 September-22 Oktober)
Libra termasuk ke
dalam elemen udara dan simbolnya adalah timbangan. Orang dengan zodiak ini
dikenal adil dan menyukai keharmonisan.
8.
Scorpio (23 Oktober-21 November)
Scorpio termasuk ke
dalam elemen air dan simbolnya berupa kalajengking. Orang dengan zodiak ini
dikenal dinamis dan misterius.
9.
Sagittarius (22 November-21 Desember)
Sagittarius
merupakan zodiak yang masuk ke elemen api. Simbolnya pemanah. Orang dengan zodiak
ini dikenal suka petualangan.
10.
Capricorn (22 Desember-19 Januari)
Capricorn merupakan
zodiak yang termasuk elemen bumi. Simbolnya adalah kambing laut. Orang dengan
zodiak ini memiliki kemampuan emosional dan material yang baik.
11.
Aquarius (20 Januari-18 Februari)
Aquarius bukan
elemen air, melainkan udara. Namun, simbol zodiak ini berupa wadah air yang
melambangkan kehidupan. Orang dengan zodiak ini dikenal inovatif dan progresif.
12.
Pisces (19 Februari-20 Maret)
Zodiak terakhir
adalah Pisces, yang merupakan elemen air. Orang dengan zodiak ini dikenal
sensitif, memiliki intuisi tinggi, dan empatik.
Itulah
ke-12 urutan zodiak berdasarkan bulan. Yang manakah zodiakmu, detikers? Oh ya,
berbagai sifat yang dituliskan di atas tidak bersifat mutlak, ya. Sebab, sifat
manusia sangat dinamis dan dipengaruhi oleh banyak faktor selain tanggal lahir,
seperti budaya, agama, didikan orang tua, dan lain-lain.
Berikut
ini Ramalan Zodiak atau Bintang Tahun 2024
- 2025
1. Ramalan Zodiak atau
Bintang Aries Tahun 2024 - 2025
Lahir di tanggal 21
Maret sampai 19 April, adalah pemilik zodiak Aries. Aries memiliki lambang
domba dan berelemen api. Sifat murah hati dari Aries sering kali menjadikannya
sosok panutan. Meskipun memiliki sifat yang keras, Aries selalu rela untuk
berkorban bagi orang terdekatnya. Tak hanya itu, karakter Aries yang mudah
bergaul dengan banyak orang, membuatnya memiliki kesempatan untuk sukses yang
tinggi. Kamu cocok untuk bekerja di berbagai banyak bidang.
Kesehatan
Mengedepankan
stabilitas di dalam keluarga adalah hal yang harus dilakukan, mungkin hal ini
juga akan menuntutmu untuk menghabiskan lebih banyak waktu bersama. Saat stres
melandamu, dirimu akan rentan terkena sakit kepala atau migrain.
Asmara
Single: Dirimu
sangat impulsif, sehingga tidak suka jika saat orang lain mencoba
menginterupsimu dalam mengambil keputusan. Mungkin ini yang membuatmu belum
siap menjalin hubungan serius.
Couple: Dirimu siap
untuk meningkatkan kehidupan cinta bersama pasangan, jad nantikanlah hari-hari
yang menyenangkan.
Karir
Beberapa target yang
tercapai membuatmu harus meluangkan lebih banyak waktu di dalam bidang
profesional. Dalam bisnis, keuntungan yang banyak diramalkan untuk pelaku usaha
sepertimu.
Keuangan
Penghasilan yang terus
meningkat akan mendorongmu segera memiliki properti yang mewah.
2. Ramalan Zodiak atau
Bintang Taurus Tahun 2024 - 2025
Lahir di tanggal 20
April sampai 20 Mei ini adalah pemilik zodiak Taurus. Memiliki lambang Banteng
atau Sapi Jantan. Taurus berelemen tanah. Taurus memiliki sifat yang cerdas dan
memahami semua konsekuensi atas pilihan hidupnya. Taurus mudah marah, apabila
kemarahannya memuncak maka jangan pernah mencoba menasehatinya karena justru
Taurus semakin membencinya. Menjadi jurnalistik, pelukis, dan pekerjaan yang
berhubungan dengan seni sangat cocok untuk Taurus.
Kesehatan
Dirimu mungkin akan
berada dalam situasi yang kurang baik, seperti sulit untuk menyampaikan
pendapat pada seseorang untuk menghilangkan kesalahpahaman. Peningkatan berat
badan yang meningkat membuatmu lesu mendadak tanpa alasan.
Asmara
Single: Dirimu lebih
suka menghabiskan banyak waktu dengan teman-teman dan bisa kamu abaikan ketika
jatuh cinta dan sibuk kencan.
Couple: Pikiran
romantis mungkin mendominasi pikiranmu hari ini dan mendorongmu untuk
merencanakan sesuatu dengan pasangan.
Karir
Dirimu mungkin akan
berpartisipasi dalam sebuah acara besar di perusahaan. Dalam bisnis, dirimu
akan mendapat banyak dukungan dari orang-orang terdekat.
Keuangan
Manajemen yang baik
akan membantumu meningkatkan tabungan untuk mencapai tujuan.
3. Ramalan Zodiak atau
Bintang Gemini Tahun 2024 - 2025
Lahir di tanggal 21
Mei hingga 20 Juni adalah pemilik zodiak Gemini. Memiliki lambang saudara
kembar dan elemen angin. Sifatnya yang tidak mudah ditebak, seringkali membuat
bingung orang terdekatnya. Kecerdasan Gemini adalah daya tarik utama pemilik
zodiak ini. Pesonanya yang menawan membuatnya banyak dikagumi oleh orang
terdekatnya, meskipun sering bersikap kebalikannya di depan orang tersayangnya
sekali pun. Gemini memiliki ciri tidak mudah puas dengan hidupnya, ia akan
selalu mencari yang terbaik untuk dirinya.
Kesehatan
Dirimu akan lebih
bersantai, karena segala sesuatu menjadi lebih mudah bagimu. Perhatikanlah
kondisi kesehatanmu, karena irimu rentan terkena gangguan kecemasan, insomnis
dan masalah kesehatan.
Asmara
Single: Dirimu
menikmati masa lajang, karena membuatmu memiliki lebih waktu banyak waktu untuk
bekerja, bermain, dan bersenang-senang tanpa ada yang mengawasi.
Couple: Pasangan
mungkin akan menuntutmu untuk meluangkan waktu seidkit dari kesibukan, jadi
manfaatkanlah waktu sebaik-baiknya.
Karir
Perjalanan pekerjaan
yang menyenangkan membuatmu lebih bersantai. Dalam bisnis, tidak ada salahnya
mengikuti arus agar sesuatu yang direncanakan tetap relevan.
Keuangan
Uang yang
diinvestasikan dalam suatu skema, akan membawa pengembalian yang sangat baik.
4. Ramalan Zodiak atau
Bintang Cancer Tahun 2024 - 2025
Lahir di tanggal 21
Juni hingga 21 Juli adalah pemilik zodiak Cancer. Lambang dari zodiak ini
adalah kepiting. Sifat Cancer adalah memiliki welas asih yang tinggi. Ia rela
melakukan apa saja agar orang terdekatnya bahagia. Gemar mengejar hal kecil dan
mengabaikan hal-hal besar adalah ciri dari Cancer. Tak hanya itu, Cancer
memiliki sifat yang setia. Ia sangat memedulikan pasangan dan keluarga.
Kebahagiaan orang terdekatnya adalh sumber bahagianya.
Kesehatan
Acara besar keluarga
kemungkinan besar akan membuatmu lebih sibuk untuk membantu persiapan di rumah.
Kontrollah emosimu dengan baik, karena emosi yang menggebu dapat meningkatkan
stres dan depresi.
Asmara
Single: Dirimu
menyukai waktu luangmu dihabiskan untuk keluarga dan teman terdekat karena tak
perlu memikirkan sosok yang spesial.
Couple: Hubungan
yang baru mungkin akan membawa sedikit gejolak. Dan mengharuskanmu
menyelesaikan beberapa perbedaan dengan pasangan.
Karir
Performa yang bagus
dalam bidang profesional akan membuatmu lebih bersemangat. Dalam bisnis, dirimu
akan mengubah perjalan bisnis menjadi perjalanan rekreasi yang menyenangkan.
Keuangan
Hal sulit dalam
keuangan akan terlihat lebih mudah dalam beberapa waktu ke depan.
5. Ramalan Zodiak atau
Bintang Leo Tahun 2024 - 2025
Lahir di tanggal 22
Juli hingga 22 Agustus adalah pemilik zodiak Leo. Lambang zodiak Leo adalah
singa dan berelemen api. Tak heran, Leo memiliki sifat yang suka memerintah. Ia
tak segan marah kepada siapa saja yang menghalangi hidupnya. Bagi Leo memberi
nasihat kepada orang lain adalah kesenangan baginya, meskipun belum tentu ia menjalaninya.
Leo sangat cocok dijadikan seorang pemimpin, kemampuannya beradaptasi
membuatnya bisa bekerja di berbagai bidang.
Kesehatan
Sebuah momen yang
tepat ternyata membantumu memenangkan hati seseorang yang tak menyukaimu.
Dirimu membutuhkan ketenangan pikiran dan meditasi yang baik agar mendapatkan
kesehatan jantung.
Asmara
Single: Tanpa
memiliki ikatan dengan seserang memberikanmu kebebasan untuk berteman dan jalan
dengan siapa saja.
Couple: Perbedaan
serius yang muncul antara dirimu dan pasangan menjadi masalah yang tak boleh
dikesampingkan.
Karir
Bantuan yang
diberikan kapada seseorang dalam bidang profesional akan mendapatkan balasan
yang baik. dalam bisnis, sebaiknya tundalah untuk melakukan pengembangan usaha
yang mengeluarkan biaya yang banyak.
Keuangan
Alokasi keuanganmu
akan lebih diutaman untuk renovasi rumah atau apartemen.
6. Ramalan Zodiak atau
Bintang Virgo Tahun 2024 - 2025
Lahir di tanggal 23
Agustus hingga 21 September adalah pemilik zodiak Virgo. Lambang zodiak Virgo
adalah sang perawan dan memiliki elemen tanah. Sifat Virgo adalah penurut dan
berhati lembut. Ia menyukai ketenangan. Ciri khas Virgo adalah sifat egois dan
keras kepalanya. Ia selalu mengutamakan kepentingannya dan tidak peduli dengan
orang lain. Meskipun demikian, Virgo sangat teliti dan bisa menyimpan rahasia
dengan baik. Tak heran, Virgo adalah tujuan untuk teman terdekatnya saat butuh
didengarkan.
Kesehatan
Nasihat seseorang
kemungkinan besar akan membawa keajaiban dalam hidupmu. Perhatikalah pola
makan, karena gangguan makan rentan membawa masalah pada bagian usus dan perut.
Asmara
Single: Bertemu
dengan seseorang yang selama ini diam-diam menyukaimu membuatmu harus tampil
sebaik mungkin.
Couple: Dirimu akan
menghabiskan banyak kesempatan bersama pasangan, sehingga waktu akan terasa
berjalan sangat sebentar.
Karir
Beberapa waktu luang
dapat diharapkan di depan profesional, jadi nikmatilah sepuasnya. Dalam bisnis,
sebaiknya jangan terburu-buru pada rencana yang masih terlihat belum jelas.
Keuangan
Berinvestasi di
properti adalah langkah yang benar.
7. Ramalan Zodiak atau
Bintang Libra Tahun 2024 - 2025
Lahir di tanggal 22
September 22 Oktober adalah pemilik zodiak Libra. Lambang zodiak Libra adalah
timbangan dan berelemen udara. Timbangan mewakili sisi kehidupan yang seimbang,
teratur, setara, dan adil. Ini sangat merepresentasikan pribadi Libra. Ia tahu
cara menemukan keseimbangan dan harmoni dalam hidup. Dalam hal apapun, Libra
akan selalu menjadi sosok yang seimbang dan melakukan hal sama rata. Selain
itu, Libra juga dikenal sebagai penasihat yang baik.
Kesehatan
Keluarga akan
mendukung dan melakukan banyak hal untuk membantu meraih tujuanmu. Kurang
terhidrasi dengan baik rentan membuatmu terkena gangguan kulit kering.
Asmara
Single: Daripada
sibuk dengan hubungan romantis, dirimu lebih suka mengasah keterampilan dan
meluangkan waktu untuk lebih mengenal dirimu sendiri.
Couple: Banyak
kebahagiaan dan kepuasan diramalkan bersama pasangan di sisi romantis.
Karir
Dirimu akan lebih
banyak berkontribusi dalam pekerjaan hari ini dan lebih sibuk. Dalam bisnis,
sebaiknya jangan terburu-buru untuk meluncurkan bisnis baru jika belum siap.
Keuangan
Mengeluarkan uang
muka untuk pengembangan usaha adalah hal yang mungkin dilakukan.
8. Ramalan Zodiak atau
Bintang Scorpio Tahun 2024 - 2025
Scorpio lahir di
tanggal 23 Oktober sampai 21 November. Lambang zodiak Scorpio adalah
kalajengking dan memiliki elemen air. Sifat Scorpio dikenal sebagai sosok yang
tekun, ambisius, dan pekerja keras. Ia juga sangat dermawan, rendah hati dan
setia kawan. Karakter yang paling kuat dari Scorpio adalah intuisinya yang
selalu tepat dan selalu mengikuti kata hati. Seorang Scorpio dapat dengan mudah
membuat keputusan karena kekuatan instingnya ini.
Kesehatan
Menjelaskan sudut
pandang pribadi pada orang lain memang perlu dilakukan, tetapi dirimu juga
harus bisa menjaga perasaan orang lain. Berat badan yang berlebihan akan sangat
mengganggumu, jadi mulailah dengan mengurangi makanan yang terlalu manis dan
asin.
Asmara
Single: Dirimu
senang menghabiskan waktu bersama teman-temanmu yang single, karena masalah
cinta bisa sangat melelahkan.
Couple: Pasanganmu
kemungkinan besar akan berbagi suasana romantis denganmu, banyak kerinduan yang
ingin ditumpahkan.
Karir
Dirimu dapat
menyelesaikan tugas dengan baik dan menyicil pekerjaan untuk minggu depan.
Dalam bisnis, mitra akan merasa puas sat melakukan kerja sama denganmu.
Keuangan
Jalan yang baik akan
terbuka untuk menghasilkan uang lebih banyak.
9. Ramalan Zodiak atau
Bintang Sagittarius Tahun 2024 - 2025
Sagitarius lahir
tanggal 22 November sampai 21 Desember. Sagitarius memiliki lambang pemanah dan
berelemen api. Karakter Sagitarius memiliki kepribadian yang bebas dan suka
berpetualang. Sagitarius punya kemampuan membuat hal paling membosankan menjadi
hal yang paling menyenangkan. Sisi kepribadian yang hangat membuat orang lain
merasa nyaman saat di dekatnya.
Kesehatan
Pergeseran ke lokasi
yang lebih baik akan memungkinkanmu untuk lebih bisa mengembangkan diri.
Masalah pada bagian mata menjadi gangguan kesehatan rentan bagimu.
Asmara
Single: Memiliki
jiwa bebas membuatmu senang melakukan perjalanan kemana pun yang disukai tanpa
ada seseorang yang akan mengganggu perjalanan atau menelepon.
Couple: Ini adalah
waktu yang ideal untuk mengimplementasikan ide-ide di sisi romantis bersama pasangan.
Karir
Seorang senior di
tempat kerja mungkin akan menuntut banyak hal, jadi sebaiknya perisapkan diri
lebih baik. Dalam bisnis, dirimu akan melakukan kerja sama yang sangat
menguntungkan.
Keuangan
Langkah finansial
yang tepat akan membantumu meningkatkan kekayaan.
10. Ramalan Zodiak atau
Bintang Capricorn Tahun 2024 - 2025
Lahir tanggal 22
Desember sampai 19 Januari adalah pemilik zodiak Capricorn. Ia memiliki lambang
kambing laut dan elemen tanah. Karakter Capricorn sangat realistis dan berpikir
kritis. Ciri utamanya adalah suka pekerja keras untuk mencapai tujuan hidupnya.
Capricorn memiliki tekad yang kuat untuk melakukan segala sesuatu.
Kesehatan
Banyaknya kegiatan
sosial yang harus dihadiri akan membuatmu berpartisipasi lebih aktif. Dirimu
sangat rentan pada masalah lutut dan persendian. Bagi perempuan, sebaiknya
hindari menggunakan hak tinggi dalam waktu lama.
Asmara
Single: Melajang
membuatmu lebih banyak menghabiskan banyak waktu setelah seharian bekerja tanpa
khawatir harus keluar rumah.
Couple: Dirimu dan
pasangan akan berhasil menyatukan banyak perbedaan, sehingga membawa hubunganmu
selangkah lebih maju.
Karir
Atasan mungkin akan
menjelaskan beberapa perubahan dan prosedur baru di tempat kerja. Dalam bisnis,
banyaknya peluang bisnis juga sejalan dengan banyaknya tantangan sehingga
menuntutmu harus lebih kreatif.
Keuangan
Sebaiknya,
kurangilah biaya pengeluaran untuk hal-hal yang kurang perlu.
11. Ramalan Zodiak atau Bintang Aquarius
Tahun 2024 - 2025
Aquarius lahir
tanggal 20 Januari sampai 18 Februari. Lambang Aquarius adalah penimbang air
dan elemen angin. Ciri Aquarius adalah suka kebebasan dan tidak suka diatur,
mereka memiliki banyak ide atau pikiran sendiri dalam menjalani sebuah
kehidupan, karier, keluarga dan asmaranya. Karena sifat bebasnya ini, maka
Aquarius memiliki pemikiran yang terbuka, wawasan yang luas dan bijaksana.
Karakter Aquarius adalah penuh kharisma sehingga menarik kehidupan orang lain.
Kesehatan
Dirimu adalah
seorang pemikir yang membuatmu selalu bisa memutuskan sesuatu dengan tepat,
tetapi hal itu juga terkadang membuatmu memiliki keraguan. Pergelangan kaki
yang lemah membuat riskan terkilir dan masalah lainnya.
Asmara
Single: Masalah
cinta bukan hal yang terlalu penting untukmu, dirimu lebih menikmati kesempatan
untuk memikirkan hal yang diinginkan dalam hidup.
Couple: Perasaan
dicintai dan diinginkan akan membantu memperkuat hubungan romantis antara
dirimu dan pasangan.
Karir
Persaingan yang
ketat di bidang profesional mengharuskanmu bekerja lebih keras lagi. Dalam
bisnis, dirimu harus berani mengambil risiko dalam keadaan yang sulit dan
kurang menguntungkan.
Keuangan
Pembayaran hutang
yang sempat tertunda akan segara dikembalikan.
12. Ramalan Zodiak atau
Bintang Pisces Tahun 2024 - 2025
Pisces lahir 19
Februari sampai 20 Maret. Pisces memiliki lambang ikan dan elemen air. Pisces
memiliki ciri yang mudah terharu dan labil. Karakternya dikenal sebagai tanda
yang yang cantik luar dan dalam. Pisces mudah sekali berempati, menempatkan
dirinya di posisi orang lain sehingga ia bisa lebih memahami dan merasakan
penderitaan orang lain. Seorang Pisces juga sangat kreatif, peka terhadap orang
lain dan tidak pernah mementingkan dirinya sendiri.
Kesehatan
Ini adalah waktu
yang tepat untuk merencanakan destinasi atau wisata ke suatu tempat.
Kekhawatiran berlebih pada masalah kesehatan justru membawa dampak kesehatan
yang buruk.
Asmara
Single: Dirimu
sangat mencintai diri sendiri dan suka melakukan hal yang diinginkan. Sehingga
status singlemu membuatmu merasa bebas tanpa harus memikirkan orang lain.
Couple: Menghindari
pembicaraan sensitif dengan pasangan, sebaiknya dihindari. Karena hal itu dapat
merusak hubungan secara perlahan.
Karir
Dirimu akan dapat
kepercayaan dari seorang klien dan hal ini akan membantu meningkatkan
reputasimu. Dalam bisnis, sebaiknya hindari menggunakan modal untuk hal yang
kurang perlu.
Keuangan
Kesepakatan dalam
mengembangkan usaha mungkin akan membawa
keuntungan yang besar.
Demikian
sekilas info tentang Ramalan Zodiak atau
Bintang Tahun 2024 - 2025. Semoga bermanfaat.
No comments
Post a Comment